Triagle diamond Banyuwangi |
Triagle Diamond | Tiga Permata Banyuwangi adalah sebutan dari 3 tempat wisata yang menjadi unggulan bagi Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. Jika dilihat dari peta dan ditarik garis lurus yang menghubungkan ketiga obyek wisata unggulan di Banyuwangi ini akan membentuk sebuah segitiga dan daimond di isyaratkan sebagai daya tarik dari ketiga tempat wisata yang tergabung dalam triagle diamond. Obyek wisata yang tergabung dalam Triagle diamond yaitu sebagai berikut:
1. Kawah Ijen
Kawah Ijen |
Kawah ijen adalah salah satu obyek wisata yang sudah sangat dikenal oleh para turis domestik bahkan turis asing/ mancanegara. Daya tarik dari kawah ijen yaitu sebuah kawah besar dengan blerang yang misterius dan juga kita bisa melihat Blue Fire dimalam hari yang tidak akan anda temui dibelahan dunia manapun.
2. Pantai Plengkung | G Land
Pantai G Land | Pantai Plengkung |
Pantai plengkung atau G Land adalah salah satu pantai di Banyuwangi yang terkenal akan ombak raksasanya yang menawan dan sangat digemari para surfer dunia, bahkan digandang- gandang Pantai G Land ini adalah pemilik ombak terbaik dan paling menawan ke-2 di dunia setelah Hawaii.
3. Pantai Suka Made
Pantai Sukamade |
Pantai Sukamade adalah salah satu obyek wisata di Banyuwangi yang terkenal akan penangkaran penyu yang sangat atraktiv. Disini anda bisa mengikuti tour pengembangbiakan penyu, mulai dari bertelur sampai pelepasan tukik ( bayi penyu ).
Dengan keunikan dan kelebihan yang dimiliki dari ke-3 obyek wisata di Banyuwangi tersebut tidak salah jika tempat tersebut menjadi icon pariwisata di Banyuwangi, Karena memang keunikannya yang tidak dimiliki di tempat- tempat wisata lainnya di Indonesia.
Akan tetapi sebenarnya masih sangat banyak obyek wisata di Banyuwangi yang tidak bisa dipandang sebelah mata seperti Pantai Pulau Merah, Pantai Teluk Hijau dan masih banyak lagi, yang juga memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri yang membuat obyek wisata di Banyuwangi patut anda kunjungi untuk mengisi liburang anda bersama keluarga dan teman- teman anda.
إرسال تعليق